Wednesday 31 July 2013

PENERIMAAN TAHUN 2013/2014

PENERIMAAN TAHUN 2013/2014Syarat Pendaftaran
  • Fotokopi Ijazah dan nilai UAN SLTA  (semua jurusan) yang dilegalisir.
  • Pasfoto: 4 cm x 6 cm empat lembar, 2 cm x 3 cm dua lembar
  • Biaya pendaftaran : Rp. 200.000,-
  • Jadwal seleksi: setiap dua minggu Mei - Agustus 2013:
    4 dan 18 Mei 2013, 1, 15 dan 29 Juni 2013
    13 dan 27 Juli 2013, dan 16 Agustus 2013
  • Topik ujian seleksi:
    IPA terpadu, Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggeris
    dan Pengetahuan Umum
  • Mulai kuliah:
    2 September 2013
     


Pengelola Yayasan Iris

Pengelola Yayasan Iris:● Pembina:   - Erkadius, dr, M.Sc. (Dosen Fak Kedokteran Unand)   - Ramses Kamsuddin, Drs., M.Si., Komisaris Besar Polisi
         (Direktur Polisi Perairan - Polda Kalimantan Barat)
● Ketua               : Upik Suryani
● Wakil Ketua     : Syamsinur Chaniago, S.E
● Sekretaris        : Hippocrates Kam, dr.
● Bendahara       : Risha Julistia, S.E
● Pengawas        :
Rio Gumara, SMIK, Inspektur Satu Polisi                              Alexander Kam, dr.



SARANA PENDIDIKAN

SARANA PENDIDIKANDiktat disediakan secara cuma-cuma, karena dianggap telah termasuk di dalam biaya
pendidikan. Begitu pula dengan ujian, praktek laboratorium, praktek lapangan di
rumah sakit, dan pengambilan data untuk penelitian Tulisan Akhir tidak memerlukan
biaya lagi.
Apikes Iris selalu memberi hadian untuk juara I, II, dan III dari tiap semester berupa
pembebasan uang pendidikan semester berikutnya sebesar 100%, 67%, dan 33%. Di
samping itu, untuk mahasiswa yang tidak mampu dan berprestasi tersedia pula
beasiswa dari Kopertis Wilayah X


KURIKULUM APIKES IRIS

KURIKULUM APIKES IRIS
Mata kuliah utama adalah Manajemen Informasi Keseheatan, Klasifikasi Klinis,
dan Sistem Informasi Kesehatan, yang semuanya mencapai 54 dari 119 sks.

Pada Manajemen Informasi Kesehatan dibahas struktur dan isi rekam medis
pasien, bagian yang tidak boleh kosong, dan kalau perlu mengembalikan rekam
medis ke dokter untuk diperbaiki. Disini juga dibahas cara penomoran rekam
medis, cara penyimpanan yang memudahkan pengambilan kalau pasien datang
kembali, aspek hukum dan keamanannya. Pengelolaan rekam medis sangat
penting karena rekam medis adalah tempat informasi pasien dicatat dan berguna
untuk riwayat penyakit dan pengobatan di kemudian hari. Rekam medis berguna
untuk komunikasi antara dokter, perawat dan analis kesehatan, serta untuk
akreditasi rumah sakit, riset ilmiah, dan perlindungan hukum. Isinya harus benar
dan lengkap, disimpan dengan baik dan dapat diambil kembali dengan cepat.


APIKES IRIS



PROFESI REKAM MEDISRekam medis adalah profesi yang sangat penting dalam masa-masa
pembangunan kesehatan yang mengandalkan profesionalisme, terutama ketika
Undang-undang Perlindungan Konsumen telah berjalan efektif. Kehadiran
profesi ini lebih diperlukan karena tuntutan hukum  telah semakin sering
dilakukan terhadap dokter dan fasilitas pelayanan kesehatan. Setiap rumah
sakit tipe A harus memiliki minimal enam profesional rekam medis, sedangkan
rumah sakit tipe B minimal empat orang. Untuk memenuhi kebutuhan ini, sekitar
20.000 lapangan pekerjaan terbuka untuk profesional rekam medis seluruh
Indonesia.