Thursday 1 August 2013

Inilah 19 Tips Mengatasi Ngidam

19 Tips Mengatasi Ngidam

mengatasi ngidamBagi wanita hamil, istilah ngidam ini sudah sangat tidak asing. Mual-mual, pusing dan muntah ketika sedang hamil merupakan gejala yang hampir dialami oleh semua wanita hamil, terutama di usia kehamilan 1,5-4 bulan. Dalam salah satu penelitian, bahkan disebutkan bahwa 50-70% wanita hamil mengalami gejala mual dan muntah.
Sebagian wanita hamil merasakannya sepanjang hari, ada juga yang hanya timbul ketika sore hari, sebagian lagi merasakan gejala ngidam ini jika pada malam harinya kurang tidur. Namun sebagian besar gejala ngidam biasanya timbul di pagi hari, oleh sebab itulah ia dikenal juga dengan istilah ‘morning sickness‘.

Bisakah Bayi Berenang....?

Bayi Berenang?

bayi berenangBayi berenang? Ya. Beberapa tahun terakhir ini, beberapa hasil penelitian yang muncul memang menunjukkan sejumlah keuntungan memperkenalkan aktifitas berenang kepada bayi.
Di antara sekian banyak penelitian, salah satunya adalah yang dilakukan oleh Norwegian University of Science and Technology (NTNU) yang berada di Norwegia.
Lalu, apa saja sih manfaat berenang bagi bayi?

Melatih Bayi Berjalan

Melatih Bayi Berjalan

Langkah pertama bayi merupakan momen yang sangat dinantikan oleh para Ayah dan Bunda. Pokoknya, begitu ‘bersejarahnya’ pencapaian ini, sehingga kemampuan berjalan menjadi fase yang sangat dinantikan dari sekian banyak fase perkembangan bayi.
Nah, banyak orang tua yang bersemangat untuk melatih bayinya berjalan, sehingga kali ini kami mengumpulkan beberapa informasi penting seputar permasalahan ini.

Jenis Makanan Ibu Menyusui

Makanan Ibu Menyusui

makanan ibu menyusuiBanyak ‘ibu baru’ yang bingung harus makan apa selama periode menyusui buah hatinya.
Apa saja sih yang sebaiknya dikonsumsi agar ASI melimpah?
Apa saja sih yang tidak boleh dimakan?
Inilah pertanyaan yang kerap dilontarkan oleh para ibu baru ini. Nah, kali ini mari kita menyimak berbagai informasi penting seputar makanan ibu yang menyusui…

Jangan Batasi Gerak Si Kecil!

Jangan Batasi Gerak Si Kecil!

perkembangan bayiBanyak orang tua yang terlalu khawatir bayinya terjatuh, terluka atau mengalami kejadian ‘mengerikan’ lainnya – sehingga kerap kali membatasi gerak dan mobilitas si kecil.
Bayi berusia 7-8 bulan biasanya sudah memiliki tingkat mobilitas yang tinggi. Dia akan mulai merayap, merangkak dan berkeliling ke setiap penjuru rumah untuk memenuhi rasa ingin tahunya yang begitu besar.

Bagaimana cara Menggendong Bayi

Menggendong Bayi

menggendong bayiBanyak orang tua yang menolak untuk terus menerus menggendong bayinya dengan alasan agar si kecil tidak menjadi manja.
Untuk kasus tertentu, pendapat ini memang dapat dibenarkan.
Namun ada masa-masa tertentu dimana menggendong si kecil justru akan memberikan pengaruh yang positif terhadap perkembangannya

Telur untuk Makanan Bayi

Telur untuk Makanan Bayi

Telur memiliki banyak kandungan yang bermanfaat untuk bayi, baik putih maupun kuningnya. Namun, kapan sih bayi bisa mulai mengkonsumsi telur? Bagaimana cara mengolahnya?

Manfaat Kandungan Telur untuk Bayi

kandungan gizi telur

Liburan Bersama Bayi

Liburan Bersama Bayi

berlibur bersama bayiBerlibur bersama keluarga memang menyenangkan. Namun, jika Anda membawa bayi, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan

Bayi Lahir dengan Berat Badan Terlalu Tinggi dan Hipoglikemi

Bayi Lahir dengan Berat Badan Terlalu Tinggi dan Hipoglikemi

bayi berat badan tinggi dan gemukBayi yang terlahir dengan berat badan lebih dari 4 kg termasuk memiliki bobot yang tinggi, apalagi di negeri kita. Nah, walaupun bayi yang terlahir gemuk terlihat sangat menggemaskan, sebenarnya ada sisi negatifnya lho…
Resiko yang pertama tentu dimiliki oleh sang ibu yang mengandungnya. Walaupun bayi dengan berat > 4 kg bisa saja dilahirkan secara normal, namun ada resiko ia harus dilahirkan melalui operasi caesar karena adanya disproporsi kepala panggul, yaitu tidak sesuainya ukuran kepala janin dengan panggul sang ibu.
Resiko selanjutnya, bayi yang terlahir dengan bobot terlalu tinggi beresiko mengalami hipoglikemi, yaitu turunnya gula darah pada bayi - jika ibunya mengalami diabetes. Berbagai sumber kesehatan menyebutkan bahwa resiko hipoglikemi pada bayi yang terlahir berukuran besar, hanya ditemui pada bayi yang memiliki ibu penderita diabetes.

Kurangi Risiko SIDS pada Bayi

Kurangi Risiko SIDS pada Bayi


Tiap tahun, sekitar 2.000 bayi yang kelihatannya sehat pergi tidur dan tidak pernah bangun lagi. SIDS (sindroma kematian bayi mendadak) adalah penyebab utama kematian bayi antara usia satu bulan sampai satu tahun. 

Kunci untuk mencegahnya adalah menelentangkan bayi, bukan menengkurapkan atau memiringkannya (sebelum kampanye “Back to Sleep” dimulai pada tahun 1994, hampir tiga kali lipat bayi meninggal per tahun). “Pastikan pengasuh bayi Anda melakukan hal serupa,” kata James Kemp, M.D., associate professor of pediatrics pada Saint Louis University School of Medicine. Masih ada nenek yang masih favorit dengan posisi tidur tengkurap untuk bayi. Dipikirnya, tidur telentang akan menyebabkan tersedak. Nyatanya, bayi yang biasa tidur telentang sebenarnya berisiko tinggi mengalami SIDS bila lalu ditelungkupkan. (Bayi yang biasa tidur telentang butuh waktu berlatih berbaring telungkup-tapi hanya ketika terjaga.)

Atur Waktu Tidur Bayi

Atur Waktu Tidur Bayi


Hoorreee! Bayi Anda sudah mulai bisa tidur lebih lama. Sayangnya, ia justru tidur nyenyak di siang hari. Akibatnya? Ia benar-benar melek pada pukul 03.00. Jadwal siang dan malam yang kacau umum dialami bayi baru lahir. Ini karena bayi di dalam kandungan biasanya tidur saat Mama sedang beraktivitas dan terbangun di malam hari ketika ia sudah lahir. Ini caranya membantu bayi tidur lebih teratur:

Tips Agar Anak Cerdas Sejak Bayi

Tips Agar Anak Cerdas Sejak Bayi


Semua Mama pasti ingin memberikan yang terbaik untuk anaknya. Tapi tahukah Anda, 4 hal ini tidak hanya baik tapi juga dapat membuat anak lebih cerdas dan sehat sejak bayi?

Ayo Ma, Anda bisa mencetak sang juara!
1. Bicara dengan cerdas
Ajak bayi Anda bicara sesering mungkin
Menurut Dr.Jean Ashton –pengajar dan pemerhati pendidikan anak usia dini dari Universitas Sydey, Asutralia, mengajak bayi bicara bukan hanya terbatas pada memuji, mengeluarkan kata-kata lucu atau memanggil-manggil namanya.

Mengatasi Panas setelah Imunisasi

Pengalaman Sahabat

Manfaat imunisasi tidak diragukan lagi. Tapi beberapa ibu khawatir anaknya demam setelah munisasi. Pengalaman tiga ibu berikut ini mungkin dapat membantu anda. ASI Obat Paling Pasti
Sepulang imunisasi tiba-tiba anak saya rewel, suhu tubuhnya meningkat 37,4 derajat celsius. Saya sedih; kemudian berusaha menghubungi dokter yang mengimunisasi anak saya tetapi teleponnya sibuk. Saya berusaha tetap tenang dan menggendong Olivia (5 bulan). Lagi pula menurut beberapa teman, demam adalah reaksi yang wajar setelah anak mendapatkan vaksin DPT (difteri, pertusis, dan tetanus).